BANJARNEGARA – Sebagai Cafe yang memiliki beragam menu, Historia selalu berinovasi untuk memberikan pilihan kepada para pengunjungnya. Hal ini dilakukan agar pengunjung memiliki pengalaman kuliner yang beragam jika berkunjung ke Historia Cafe. Cafe yang berlokasi di kawasan wisata Surya Yudha Park ini baru saja meluncurkan beragam menu baru. Salah satunya adalah ayam lunak dan ayam lunak special ala Historia Cafe.

Ayam goreng yang memakai bumbu gurih khas Indonesia ini memiliki tekstur daging yang lunak karena diolah sedemikian rupa sehingga mudah dimakan. Selain itu, sajian menu ini memakai daun pisang dengan kesan tradisional sehingga menambah cita rasa tersendiri untuk penikmatnya. Herfadian Wuragil Budi Pamungkas selaku Senior Supervisor Historia Cafe mengatakan, menu ini punya dua varian, yaitu ayam negeri dan ayam kampung. “Tampilan dan cita rasanya sangat khas Indonesia”, kata Herfadian.

Historia Cafe juga tengah mempersiapkan beberapa menu baru yang akan segera di luncurkan dalam waktu dekat ini. Beberapa ada juga menu baru dengan khas mancanegara yang disesuaikan dengan lidah lokal supaya bisa diterima oleh pengunjung Banjarnegara dan sekitarnya. Di masa pandemi ini, Historia Cafe juga menerapkan serangkaian protokol kebersihan dan kesehatan. Dari mulai penyemprotan desinfektan secara berkala, mengatur jarak tempat duduk, dan menyiapkan tempat cuci tangan yang dilengkapi sabun di beberapa titik. “Petugas kami juga memakai perlengkapan proteksi ketika bertugas”, tambah Herfadian.